Guys ingat gak produk skincare yang pernah viral SNP Prep Peptaronic, sekarang ngeluarin rangkaian produk barunya yaitu SNP LAB dan kebetulan aku udah pakai salah satu produk dari rangkaian tersebut yang serum Niacinamide-nya. Yuk langsung aja cek review SNP LAB Niacinamide 10% Serum di bawah ini:
1. Overall Review
Full Ingredients: Water, Niacinamide, Glycerin, 1,2-Hexanediol, Propanediol, Triethylhexanoin, Bisabolol, Dipropylene Glycol, Caprylyl Glycol, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Tromethamine, Xanthan Gum, Panthenol, Hibiscus Syriacus Flower Extract, Coptis Japonica Extract, Butylene Glycol, Caprylic/Capric Triglyceride, Camellia Sinensis Seed Oil
Highlights:
Mengatasi jerawat & mencerahkan kulit: Niacinamide
Antioksidan: Hibiscus Syriacus Flower Extract
Menenangkan & melembapkan kulit: Niacinamide, Glycerin, Bisabolol, Panthenol
100% Vegan
Cruelty-free
Dermatological tested
SNP LAB Niacinamide 10% Serum punya kemasan yang simple, minimalis dan praktis. Menggunakan botol pump ukuran 32ml transparan tapi bukan kaca, jadinya lebih ringan. Kemasan kayak gini bikin pengambilan produk jadi lebih praktis dan higenis, udah gitu lumayan travel friendly karena walaupun isinya banyak, ukuran botolnya terbilang kecil dan dilengkapi dengan tutup tambahan yang bikin produk gak gampang tumpah.
Teksturnya cair dengan warna bening yang mungkin agak sedikit ada putih buremnya gitu. Aromanya sih gak ada ya, jadi bener-bener clean. Mulai dari tekstur, warna, sampai aromanya pun gak ada yang aneh.
Dari segi ingredients, sesuai dengan nama produknya, Niacinamide memang menjadi salah satu kandungan utama dari serum ini. Kalau kamu sering baca skincare review di blog ini, pasti kamu tahu kalo Niacinamide adalah ingredient kesukaan aku dari dulu. Niacinamide bisa mencegah penuaan kulit dan mengobati peradangan dan pigmentasi.
Berikut ini foto before-after kondisi kulit wajahku selama pemakaian SNP LAB Niacinamide 10% Serum:
Serum ini memiliki beberapa klaim, biar lebih enak kita bahas satu-satu yuk klaimnya berdasarkan apa yang aku rasakan setelah kurang lebih 1-2 minggu pemakaian produk ini:
Mencerahkan kulit wajah: Well, karena emang aku baru pakai sekitar 14 hari mungkin gak begitu terlihat mencerahkan. Tapi aku sendiri ngerasain serum ini lumayan ngebantu PIE / bekas jerawat kemerahan di area pipiku sedikit memudar seperti yang terlihat di foto, mungkin kalo udah 1-3 bulan bakal lebih terlihat perbedaannya.
Memperbaiki skin barrier: Aku ngerasain kulit wajah emang jadi lebih plumpy sih, apalagi pas produk baru aja diapply ke kulit. So, it's a yes for me!
Melembapkan kulit wajah tanpa rasa lengket: Ini bener banget guys, sebagai pemilik kulit berminyak aku paling anti sama serum yang bikin kulit aku lengket. Tapi SNP LAB Niacinamide 10% Serum ini sama sekali gak bikin lengket atau becek, cepet meresap dan ngasih lembap yang pas. Bahkan aku pakai di pagi/siang hari yang biasanya panas pun masih aman.
Mengurangi noda hitam: Jujur kalau untuk yang satu ini aku belum ngerasain, karena emang belum genap sebulan aku pakenya. Sebenarnya untuk ngeliat hasil maksimal dari penggunaan Niacinamide itu butuh waktu 8-12 minggu, jadi aku belum bisa nyimpulin apa-apa untuk klaimnya yang satu ini.
Menenangkan kulit wajah: Selain Niacinamide, serum ini juga mengandung Bisabolol yang bekerja sebagai anti-inflamasi dan penenang kulit. Kulit aku tiap kali dipakein serum ini emang berasa adem sih. Kebetulan aku juga lagi ada jerawat yang meradang gede banget, dan pas dipakein ini besokannya udah gak sakit gitu. Cuma kalo untuk ngurangin jerawat kayaknya belum terlihat ya, karena selama pakai serum ini jerawat aku masih suka muncul cuma lebih kalem dan gak sakit aja.
Walaupun aku baru pakai sekitar 1-2 minggu, overall aku cukup suka sama performance SNP LAB Niacinamide 10% Serum ini di kulitku. Aku belum bisa ngerasain semua klaimnya, tapi kalau melihat progress yang aku dapatin dalam 1-2 minggu ini aku yakin hasilnya bakal lebih maksimal kalo udah 3 bulan.
2. How to Use
Cara pakainya mudah banget, cukup dipump aja secukupnya (kalau aku pakai 2 pump) lalu usapkan ke wajah yang bersih, secara merata sambil pijat atau tap perlahan hingga meresap di kulit. Setelah itu biasanya aku langsung lanjut pakai eye serum dan moisturizer. Kalau di pagi hari, aku cuma pakai serum ini aja dan ditutup dengan sunscreen, ringan banget di kulit!
3. Price & Where to Buy
Harganya Rp319.000 bisa kamu dapetin di toko online resmi SNP. Linknya aku sertakan di bawah ini ya:
Atau bisa langsung klik di sini untuk pembelian.
Oh ya, biar gak ketinggalan promo atau giveaway dari SNP jangan lupa follow Instagram mereka @snpofficial.id.
Sekian review SNP Lab Niacinamide 10% Serum dari aku. Terima kasih sudah baca blog ini, semoga berguna!
Postingan ini disponsori oleh SNP Official Indonesia, akan tetapi review (ulasan) produk sepenuhnya jujur berdasarkan pengalamanku selama mencoba produk.*
Comments