1. Packaging
Npure Marigold Anti Aging Face Foam
Kemasannya terbilang unik, dalam botol plastik dilengkapi dengan pump dan brush. Aku sih jarang banget pakai brushnya, walaupun terbilang lentur karena terbuat dari silikon tapi menurutku masih cukup terasa kasar di wajah. Produk ini dilengkapi dengan penutup tambahan untuk menjaga agar brushnya tetap higenis. Aku gak nyaranin untuk dibawa travelling, kalau mau bepergian mungkin bisa dipindahin dulu ke wadah yang lebih aman dengan penutup yang rapat.
Full Ingredients: Aqua, Potassium Cocoyl Glycinate, Butylene Glycol, Disodium Cocoyl Glutamate, Cocamidopropyl Betaine, Niacinamide, Marigold Flower, Calendula Officinalis Flower Extract, Hydroxyethyl Urea, Fructooligosaccharides, Beta Vulgaris Root Extract, DMDM Hydantoin, Phenoxyethanol, Collagen, Allantoin, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Gold, Capryl Glycol, 1,2 Hexanediol, Ethylhexylglycerin, Pentylene Glycol, Polyglutamic Acid, Fragrance Parfum Component and Finishing Fragrance.
Highlight: bebas dari simple alcohol, paraben, SLS, dan mineral oil.
Npure Marigold Flower Anti Aging Face Toner
Kemasannya unik banget, tutupnya terbuat dari kayu dan botolnya dari kaca. Aesthetic deh pokoknya! Ekstrak kelopak bunga Marigold terlihat secara jelas dari dalam botol, semakin mempercantik tampilan packagingnya. Karena botolnya kaca, aku gak juga gak saranin untuk dibawa bepergian. Sebaiknya ditaruh dulu ke dalam botol plastik seperti botol spray agar lebih mudah untuk dibawa travelling.
Full Ingredients: Aqua, Glycerin, Propylene Glycol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Niacinamide, Marigold Flower, Calendula Officinalis Flower Extract, Laminaria Digitata Extract, Fructooligosaccharides, Beta Vulgaris Root Extract, DMDM Hydantoin, Phenoxyethanol, Collagen, Allantoin, Disodium EDTA, Triethanolamine, PEG-40, Hydrogenated Castor Oil, Capryl Glycol, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Ethylhexylglycerin, Pentylene Glycol, Polyglutamic Acid, Gold, Fragrance Parfum Components and Finished Fragrances.
Highlight: bebas dari simple alcohol, paraben, SLS, dan mineral oil.
2. Price & Where to Buy
Harga Npure Marigold Anti Aging Face Foam adalah Rp129.000, sedangkan harga untuk Npure Marigold Anti Aging Face Toner adalah Rp175.000, bisa dibeli di official store Npure. Link pembeliannya aku sertakan di bawah ini, tinggal pilih sesuai platform ecommerce/marketplace favoritmu:
3. Texture & How to Apply
Npure Marigold Anti Aging Face Foam sudah membentuk busa ketika produk dikeluarkan, jadi gak perlu diusap di tangan untuk membuat busa. Tinggal basahin muka, lalu keluarkan produk melalui pumpnya dan usapkan busanya ke wajah. Kamu juga bisa langsung menggunakan brush silikon yang ada di aplikatornya untuk membersihkan kulit. Jangan lupa untuk dibilas dengan air agar brushnya bersih dan tutup lagi menggunakan cover yang sudah tersedia.
Untuk Npure Marigold Anti Aging Face Toner, biasanya aku langsung aja tuang ke telapak tangan dan tepuk-tepuk secara perlahan ke wajah hingga meresap. Kadang kalau kulitku terasa kering, paginya aku gak cuci muka pakai sabun tapi cukup bilas dengan air lalu dilanjutkan dengan memakai toner ini menggunakan kapas. Jadi sisa skincare semalam bisa keangkat, tapi kulit tetap lembap. Hal ini biasanya aku lakukan hanya di pagi hari aja, kalau malamnya tetap harus double cleansing.
4. Performance
Npure Marigold Anti Aging Face Foam menurutku cocok untuk semua jenis kulit, berminyak, kering, jerawatan, apalagi yang kulitnya normal. Karena produknya udah dalam bentuk busa, jadi terasa lembut banget di kulit terutama untuk kulit yang lagi jerawatan. Kulit yang meradang akibat jerawat sangat tidak disarankan untuk menggunakan face wash yang memilki tekstur kasar seperti scrub, makanya produk ini bisa jadi salah satu pilihan untukmu yang sedang berjerawat. Oh ya, hindari penggunaan brush/aplikator yang tersedia di Npure Marigold Anti Aging Face Foam ini jika kulitmu sedang meradang.
Sebenarnya branding dari produk ini adalah untuk anti-aging skincare atau menunda penuaan dini, tapi ingredients yang terkandung di dalamnya juga sangat acne fighter friendly, lho. Kandungan Niacinamide-nya selain berfungsi sebagai anti-acne juga berfungsi untuk mencerahkan wajah. Selain itu, ada kandungan Marigold Flower dan Beta Vulgaris Root Extract bekerja sebagai antioksidan untuk mencegah penuaan dini pada kulit kita. Yang paling penting, Npure Marigold Anti Aging Face Foam ini mampu membersihkan wajahku dengan baik tanpa membuatnya terasa kering ataupun kesat, jadi kelembapan wajah tetap terjamin.
Lanjut ke Npure Marigold Anti Aging Face Toner, biasanya aku sering pakai untuk CSM-an (Chizu Saeki Method) atau maskeran pakai kapas yang dibasahi toner. It's so soothing & calming. Apalagi kalau kulit lagi abis pakai masker medis/kain seharian, kadang kulitku suka merah karena terlalu lama bergesekan dengan masker. Tapi setelah dipakein Npure Marigold Anti Aging Face Toner, kulitku jadi lebih kalem dan merahnya pun memudar.
Sama seperti Npure Marigold Anti Aging Face Foam, Npure Marigold Anti Aging Face Toner ini juga mengandung Niacinamide, Marigold Flower, Beta Vulgaris Root. Yang bikin produk ini makin soothing di kulit adalah kandungan Glycerin dan Aloe Leaf Extract-nya. Kulit jadi berasa lembap, tapi gak lengket. Teksturnya ringan, kayak pakai air aja. Beda dengan hydrating toner yang biasanya agak kental. Walaupun cair, tapi hidrasinya gak kalah nampol. Malah menurutku hidrasi yang kayak gini yang pas, gak berlebihan. Cukup satu layer, wajah udah terasa lembap dan segar.
5. Conclusion
Apakah Npure Face Foam + Face Toner Marigold Anti Aging Series ini sesuai dengan klaimnya sebagai skincare anti aging? Well, kandungannya terdiri dari bahan-bahan yang membantu melembapkan, mencerahkan, menutrisi serta meremajakan kulit. So, menurutku yes. Npure Face Foam + Face Toner Marigold Anti Aging Series sesuai dengan klaimnya sebagai anti aging yang sifatnya mencegah penuaan dini. Akan tetapi kalau kamu memang sedang fokus untuk mengatasi tanda-tanda penuaan dini yang sudah terjadi di kulit wajah, aku sarankan untuk menambahkan skincare lain dengan kandungan utama retinol/retinoid yang memang fungsi utamanya adalah anti aging.
Overall, I'll give it 4,5/5 for Npure Marigold Anti Aging Face Foam karena aku gak begitu suka dengan brush-nya. Dan 5/5 untuk Npure Marigold Anti Aging Face Toner, masuk ke kategori toner favoritku yang sepertinya akan beli lagi jika sudah habis.
Kamu tertarik cobain yang mana?
*Produk ini merupakan PR/Gift dari NPure melalui @idskincarecommunity, akan tetapi review (ulasan) produk sepenuhnya jujur berdasarkan pengalamanku selama mencoba produk.*
Opmerkingen