Secara umum, ada 4 tipe kulit wajah; normal, berminyak (oily), kering (dry), dan kombinasi (combo/combination). Dengan mengenali jenis kulit, kita dapat merawat dan menggunakan produk yang tepat untuk mengatasi berbagai masalah di kulit wajah kita. Tapi, bagaimana cara mengetahuinya? Di bawah ini adalah langkah mudah yang dapat kamu ikuti untuk mencari tahu jenis kulitmu:
1. Bersihkan wajahmu dari makeup, sunscreen, debu serta kotoran lainnya menggunakan makeup remover dan facial wash.
2. Setelah mencuci wajah, jangan gunakan apapun dan tunggu sampai 1 jam. Biarkan kulitmu kembali ke kondisi alaminya.
3. Setelah 1 jam, perhatikan kondisi kulitmu dan tentukan jenisnya berdasarkan hal di bawah ini:
Normal: kulitmu gak terlalu kering ataupun berminyak, terasa halus dan ya, normal saja. Tipe kulit ini cenderung tidak banyak mengalami masalah.
Berminyak: kulit terasa berminyak dan ketika disentuh akan terasa licin (karena minyak di wajah). Tipe kulit ini paling sering mengalami breakout, dan biasanya acne-prone atau jenis kulit yang mudah berjerawat.
Kering: sebagian besar area di kulit wajahmu terasa tertarik karena terlalu kering.
Kombinasi: terasa berminyak/licin di area T-Zone (jidat, hidung dagu) dan kering/normal di area lainnya.
Perlu diingat, bahwa jenis kulitmu dapat berubah seiring berjalannya waktu. Dulu kulitku kombinasi, namun sekarang aku merasakan kulitku berubah menjadi oily. Begitu pun dengan kamu, bisa saja saat ini kulitmu normal lalu di kemudian hari kulitmu menjadi kering karena perubahan cuaca, kehamilan, pengobatan, dan penyebab lainnya.
Jika kulitmu kering
Hindari produk yang mengandung irritating acids (atau gunakan seminimal mungkin) dan alkohol. Carilah produk yang mengandung hyaluronic acid karena dapat membantu meningkatkan kelembapan di kulit dan mengurangi garis-garis halus atau kerutan di wajah yang biasanya sering muncul pada orang yang memiliki kulit kering.
Jika kulitmu berminyak
Chemical exfoliant sangat cocok untukmu. Chemical exfoliant adalah acids yang bekerja untuk mengangkat sel kulit mati di lapisan teratas kulitmu sehingga digantikan dengan sel kulit baru yang lebih sehat. Nah, dengan rutin menggunakan chemical exfoliant kulitmu akan terlihat lebih sehat, produksi sebum terkontrol, warna kulit merata, dan terhindar dari pori tersumbat (clogged pores). Tapi ingat, tidak boleh berlebihan karena bisa mengiritasi kulit. Sesuaikan dengan kebutuhan kulitmu. Setiap produk punya formula dan konsentrasi acids yang berbeda, tapi biasanya yang dijual bebas di pasaran memiliki formula ringan sedangkan formula yang lebih berat biasanya dapat dikeluarkan oleh dokter kulit sesuai dengan kebutuhan pasiennya.
(Baca juga: Skincare 101 - Basic Skincare for Your Skin Type)
Jika kulitmu kombinasi
Gunakan moisturizer yang ringan sehingga tetap melembabkan bagian wajah yang kering tapi juga tidak menyumbat pori di T-Zone. Hyaluronic acids adalah ingredient yang tepat untukmu karena ringan di kulit tapi tetap bisa mengunci kelembapan dan meningkatkan tekstur kulit. Sangat baik untuk menciptakan skin barrier yang berfungsi dengan optimal.
Referensi: